Waspada, 3 Hal Berikut Dapat Membuat Bibir Keriput!


Tahukah Sobat Glamours? Kerutan pada kulit wajah tidak hanya terjadi pada dahi dan kantung mata saja, tetapi terjadi juga pada bibir. Hal ini jarang disadari oleh kebanyakan orang, karena gejalanya yang tidak terlalu kentara. Kerutan pada bibir ini umumnya muncul karena bertambahnya usia. Saat produksi kolagen menurun, kulit menjadi lebih tipis dan kurang elastis sama halnya dengan bibir.


Tetapi tidak hanya penuaan dini yang menyebabkan bibir keriput, beberapa faktor berikut ini bisa mempercepat munculnya kerutan pada bibir, Anda. Simak yuk Sobat Glamours!


Paparan sinar matahari

Source: Pinterest

Kulit di bibir sangat halus dan sering kali tidak terlindungi. Paparan sinar ultraviolet matahari adalah penyebab utama penuaan dini. Proses ini disebut photoaging, maka dari itu Anda membutuhkan sunscreen untuk bibir. Saat ini sudah banyak lip balm yang mengandung SPF untuk melindungi bibir dari sinar UV. Jadi tidak hanya melembabkan namun juga menjaganya agar tetap sehat dan terhindar dari bibir hitam ataupun kerutan.


Dehidrasi

Source: Pinterest

Ketika mengalami dehidrasi, kulit akan mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan dini, seperti garis-garis halus, kerutan, dan berkurangnya elastisitas. Hal ini juga berlaku pada bibir Anda loh. Ketika kekurangan cairan, bibir terasa kering dan membuatmu tidak nyaman. Karena kebutuhan cairan tiap orang berbeda-beda maka setidaknya Anda mencukupi asupan cairan tubuh sesuai anjuran yaitu 8 gelas air per hari.


Merokok

Lihat Betapa Bahaya Rokok untuk Kesuburan Wanita | HonestDocs

Source: Pinterest

Pada saat merokok, elatisitas dari otot-otot yang terdapat di sekitar bibir menjadi hilang sehingga menyebabkan keriput dinamis di sekitar bibir. Selain menyebabkan kondisi kesehatan yang serius, merokok dapat memengaruhi penampilan, menyebabkan kulit di sekitar mulut berkerut dan menggelap. Sebaiknya Anda menghindari merokok untuk kesehatan dan kecantikan penampilan Anda!


Itulah 3 hal yang dapat membuat bibir Anda keriput. Karenanya, cobalah untuk meminimalisirnya dari sekarang ya Sobat Glamours!


Comments:

Leave a Reply

you may also like