Rekomendasi Sarapan Di Bandung, Sehat Bergizi!


Sobat Glamours yang ingin sarapan dan bingung mau sarapan dimana saat berkunjung ke kota Bandung. Bisa banget kunjungi beberapa spot kuliner di dekat Gedung Sate Bandung. Beragam kuliner disana terkenal dengan makanannya yang enak dan bergizi tapi memiliki harga yang murah. Variannya juga beragam mulai dari sate jando yang kaya akan protein hingga salad yang sehat. Yuk langsung Intip spot kulinernya berikut ini!


Sate Jando

Source: Pinterest

Sate Jando di daerah Gasibu ini memang sangat populer dan khas, jandonya sendiri khusus dibuat dari payudara sapi sehingga memberikan tekstur yang kenyal dan gurih. Sate ini sendiri pertama kali dikenalkan Mbok Ngatemi pada 1970-an. Spot kuliner ini hanya punya satu lapak yaitu di Jalan Hayam Wuruk, atau tepatnya berada di belakang Gedung Sate. Untuk satu porsi sate dibanderol Rp. 25.000 saja.


Kupat Tahu Gempol

Source: Pinterest

Kupat Tahu Gempol bisa menjadi rekomendasi apabila kamu mencari sajian kupat tahu di Bandung. Sarapan nikmat nan legendaris ini sudah ada sejak 1970-an. Kupat tahu disajikan terdiri dari ketupat, tahu goreng, tauge rebus, dan disiram dengan saus kacang yang halus. Ciri khasnya, bumbunya halus dan legit bila dimakan bareng kerupuk.


Untuk lokasinya sendiri, terletak di Jalan Gempol, dan bisa dicapai hanya dengan berjalan kaki selama sekitar lima menit dari Gedung Sate. Kupat Tahu ini buka setiap hari pukul 06.00 - 12.00 WIB. Seporsi kupat tahu dijual seharga Rp 18.000.


Fit Fuel

Source: Pinterest

Selain spot kuliner legendaris, ada juga spot kuliner yang kekinian dan healty abis deh buat Sobat Glamours. Fit Fuel merupakan salad bar dan healthy food yang cocok untuk Anda pegiat gaya hidup sehat. Fit Fuel tersebut berada di Jalan Maulana Yusuf No 2, Citarum. berbagai menu makanan sehat mulai dari salad bowl, salad wrap, sandwich, smoothies, smoothie bowl, dan aneka jus yang sehat.  Untuk harga per porsinya dibanderol mulai dari Rp. 25.000 saja.


Itulah rekomendasi beberapa spot kuliner yang bisa menjadi tempat sarapan enak, sehat dan bergizi untuk Anda. Yuk langsung kunjungi Sobat Glamours!


Comments:

Leave a Reply

you may also like