Level Up Mie Instan: Resep Samyang Hack Creamy dan Gurih!


Source: Pinterest

Nonton drama Korea rasanya kurang lengkap jika tidak makan mie pedas atau cemilan korea lainnya. Jika Sobat Glamours pecinta mie instan samyang hack ini sangat cocok untuk Anda, terlebih jika Anda suka dengan samyang namun terlalu pedas jika memakannya. Hack samyang ini akan cocok disantap saat menonton drama dan cuaca sedang hujan. Hal tersebut merupakan perpaduan makanan dan suasana yang pas. Yuk Sobat Glamours langsung intip resep lengkapnya berikut ini!


Bahan:

  • 1 pcs mie Samyang atau mie instan pedas
  • 1 sdm margarine
  • 1 sdm datar terigu
  • 200 ml susu
  • ¼ sdt garam


Langkah Pembuatan:

  1. Siapkan wajan untuk membuat saus putih, masukkan margarin dan tepung terigu.
  2. Masak dan aduk hingga tercampur dan berbusa, kemudian tambahkan susu dan garam ke dalamnya.
  3. Aduk kembali masakan tersebut hingga matang dan tercampur merata. Angkat Sisihkan.
  4. Kemudian rebus mie seperti biasa.
  5. Siapkan mangkuk dan masukkan bumbu samyang, tidak lupa tambahkan bumbu putih kemudian aduk hingga merata.
  6. Saat samyang telah direbus masukkan ke dalam mangkuk bumbu dan aduk hingga merata.
  7. Taburi dengan nori dan topping telur di atasnya.
  8. Samyang creamy pedas siap dihidangkan. Selamat mencoba!

Comments:

Leave a Reply

you may also like