Mencoba Nasi Timbel Komplit Khas Sunda, Kuliner Jawa Barat Dengan Rasa Yang Nikmat


Orang Sunda nampaknya sudah tak asing lagi dengan sajian makanan yang satu ini. Dimana Nasi timbel identik dengan makanan yang di bekal pada saat liburan dan sering dijadikan tradisi yaitu makan bersama atau dalam bahasa Sunda disebut Botram.

Nasi timbel ini menjadi makanan yang menggoda, tak hanya dari tampilannya saja, rasanya pun terasa nikmat karena memiliki cita rasa yang khas. Walaupun secara umum nasi timbel sama dengan nasi pada umumnya, namun penyajiannya berbeda, dan hal ini lah mengapa Nasi Timbel memiliki rasa yang lezat.

Untuk penyajian dari nasi timbel yaitu dengan cara dibungkus oleh daun pisang. Dimana sangat terasa aroma wangi dan khas, ditambah nasi yang digunakan ialah nasi pulen. Dan nasi timbel dilengkapi dengan ayam goreng, tempe, dan tahu goreng.

Selain lauk pauk yang terdapat pada nasi timbel, ada sajian khas Sunda yang tidak boleh tertinggal yakni lalapan dan sayur asem. Semua sajian nasi timbel akan terasa lebih nikmat dengan racikan sambal yang khas.

(FOTO: instagram)

Selain rasanya yang menjadi daya tarik ternyata nasi timbel memiliki cerita tersendiri. Jadi pada saat zaman dulu, nasi liwet merupakan bekal makanan yang dibawa oleh para petani untuk makan siang di sawah. Bekal tersebut berupa nasi yang dibungkus daun pisang, lengkap dengan lauk pauknya.

Sampai sekarang nasi timbel menjadi populer dan tersedia di setiap rumah makan Khas Sunda. Bahkan penyajiannya pun tetap sama dibungkus dengan daun pisang.

Makan nasi timbel, paling enak dinikmati bersama atau rame-rame, termasuk disantap dengan nasi yang hangat, dan lauk pauk yang baru saja dibuat. Termasuk sambal dadakan yang juga membuat nasi timbel menjadi lezat dengan cita rasanya yang khas.

Nasi Timbel bisa anda jumpai di berbagai daerah Jawa Barat, anda juga bisa membuatnya di rumah, untuk cara pembuatannya sendiri tidak terlalu rumit, serta bahan-bahan yang digunakan sudah tersedia di warung terdekat atau pasar sayur yang berada di daerah anda.

Comments:

Leave a Reply

you may also like