Akibat Kelebihan Asam Laktat Bagi Tubuh, Menyebabkan Beberapa Gejala Berikut Ini



Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan terjadinya kelebihan asam laktat atau asidosis. Diantaranya olahraga yang intensif atau karena infeksi.

Saat mengalami kondisi ini, beberapa gejala bisa dialami. Mulai dari yang ringan hingga yang berat. Asam laktat merupakan produk limbah dari metabolisme tubuh yang diproduksi di sel otot dan sel darah merah.

Saat anda melakukan aktivitas fisik atau olahraga, jumlah asam laktat dalam tubuh akan meningkat. Adapun Keterkaitan antara asam laktat dan atletik, di mana ketika berolahraga tubuh akan memerlukan oksigen lebih banyak, namun jumlah oksigen tidak selalu mencukupi.

Dari kondisi itulah yang membuat tubuh akan meningkatkan metabolisme untuk menghasilkan energi yang cukup. Maka dari kondisi tersebut, Asam laktat terbentuk menjadi produk sampingan.

Pada saat mereka terjadi metabolisme dalam tubuh akan meningkat, di mana salah satu produk sampingan yang terbentuk dari proses ini yaitu asam laktat.

Meningkatnya asam laktat karena berolahraga tidak berbahaya bagi tubuh, akan tetapi bisa memicu keluhan tertentu, seperti sesak nafas, dan nafas menjadi lebih cepat.

Jumlah asam laktat yang meningkat juga lebih beresiko pada orang yang berolahraga berlebihan. Selain olahraga asam laktat juga bisa meningkat akibat kondisi medis tertentu.

(FOTO: pexels)

Gejala dan Penyebab Kelebihan Asam Laktat, orang yang mengidapnya merasakan beberapa gejala seperti Kram atau nyeri otot , Sakit kepala, Menenggelamkan, Berkeringat banyak, dan Jantung berdetak kencang.

Adanya gejala atau penyebab ini bukan menjadi penghalang untuk Anda berolahraga, karena jika terjadi saat olahraga gejala ini akan mereda dengan sendirinya setelah tubuh beristirahat dan metabolisme kembali normal.

Yang pasti penyebab asam laktat tidak hanya disebabkan karena olahraga namun bisa berkaitan dengan kondisi medis atau penyakit tertentu, hal ini juga yang menyebabkan gejala pada orang tersebut.

Comments:

Leave a Reply

you may also like