Penampilan Berkelas Para Artis Dengan Busana Khas Indonesia di FFI 2023


FFI atau Festival Film Indonesia merupakan sebuah ajang penghargaan film bergengsi yang diselenggarakan setiap tahunnya. Pada Piala Citra ke 43 Festival Film Indonesia 2023 ini Indonesia banyak menyimpan harapan bagi perkembangan sektor kreatif dan dunia film pada masa yang akan datang.


Tentunya Festival Film Indonesia 2023 ini dihadiri oleh para Artis dan Aktor yang berperan dalam film produksi Indonesia. Beberapa film tersebut berhasil menjadi nominasi di perhelatan FFI 2023. Kali ini busana yang dikenakan oleh setiap tamu undangan memiliki tema yaitu Kebudayaan Indonesia, seperti halnya fashion item yang identik dengan Indonesia, kain, kebaya dan lain sebagainya.


Sobat Glamours yang penasaran dengan look elegant touch of Indonesia di FFI 2023, yuk langsung simak selengkapnya berikut ini!


Prilly Latuconsina


Prilly Latuconsina tampil cantik dengan balutan kebaya brokat berwarna merah maroon yang dipadukan dengan rok batik belah depan untuk meng-highlight kakinya. Ia juga menambahkan korset berwarna hitam transparan yang dipasang diluar kebaya untuk layering. Prilly juga menambahkan aksesoris bros berwarna emas untuk korset dan anting dengan detail bulat dan batu merah. Ia tampak sangat elegan dan berwibawa saat mengenakan outfit tersebut.


Reza Rahadian


Masih dengan warna merah busana Reza Rahadian fokus dengan adat jawa. Ia mengenakan beskap beludru berwarna merah cabe dengan detail ornamen batik pada setiap sisinya. Untuk pasangannya ia mengenakan kain batik dengan perpaduan warna yang hitam dan coklat. Look tersebut sangat cocok dan membuatnya tambah gagah.


Dian Sastro


Tampilan Dian Sastro lebih simple dan elegan, ia mengenakan crop top blazer beludru berwarna hitam yang dipadukan dengan inner korset berwarna hitam berbahan leather. Untuk bawahannya ia mengenakan rok dari kain batik berwarna coklat dengan motif yang cantik.


Lutesha


Tampil anggun dengan warna serba putih Lutesha mencuri perhatian dengan kebaya kartini dengan detail brokat dan manik manik cantik. Look tersebut dipadukan dengan kain lilit transparan berwarna senada dengan atasannya. Untuk detail tambahan disisi kain lilitnya ditambahkan renda bunga berwarna putih!


Anya Geraldine


Tampil cantik dengan kebaya modern Anya Geraldine sangat stunning di FFI 2023. Untuk atasan Anya mengenakan kebaya modern berwarna peach dengan detail kancing penuh dari atas hingga bawah. Ia mengenakan veil brokat yang tersambung langsung dengan kebaya tersebut. Sedangkan untuk bawahannya ia mengenakan rok tenun berbahan silk. Wah sungguh cantik dan memukau.


Tissa Biani


Tidak kalah memukau Tissa Biani hadir dengan balutan kebaya modern berwarna lavender. Detail kebaya tersebut sengaja diberi rumbai yang mengelilingi tubuhnya. Ia memadukannya dengan bawahan kain songket berwarna cream, hijau dan ungu yang senada dengan atasannya.


Itulah beberapa penampilan berkelas para Artis di Piala Citra Festival Film Indonesia 2023. Siapa nih favorit Sobat Glamours?


Comments:

Leave a Reply

you may also like