Base Genep, Kunci Ajaib Daya Tarik Kuliner di Pulau Bali


Source: Pinterest/Cinnamon Snail

Berkunjung ke Pulau Dewata, tentu tidak akan lengkap tanpa mencicip kuliner khasnya. Citarasa yang kuat dan tajam, menjadi ciri utama dari hidangan di Bali. Pastinya ada rahasia dibalik kelezatan ragam kuliner yang mampu menarik minat banyak wisatawan, baik domestic maupun mancanegara. Penggunaan base genep adalah kunci dari kenikmatan yang sudah ada sejak lampau.

Base genep adalah bumbu dasar yang digunakan dalam pembuatan berbagai jenis masakan Bali, misalya ayam betutu dan sate lilit. Menjadi karateristik masakan Indonesia, base genep juga kaya akan rempah-rempah. Dalam hal ini, base genep menumbuhkan rasa yang kuat dan tajam.

Rempah-rempah yang digunakan untuk membuat base genep berasal dari tanaman yang ada di wilayah tersebut. Di Bali sendiri, terdapat empat jenis bumbu, diantaranya bumbu basah, bumbu kering, bumbu penyedap, dan bungkilan. Base genep dibuat dengan hampir semua bumbu basah (bawang merah, bawang putih, cabai kecil) dan bumbu kering (ketumbar, merica, kemiri, pala, jinten, kapulaga, dan cabai kecil).

Source: Unsplash.com/Jason Leung

Menilik lebih jauh, dikutip dari Kompas.com, menurut Guru Besar Sejarah Universitas Udayana, AA Bagus Wirawan, mengungkapkan bahwa base genep telah ada sejak zaman Bali Kuno. Istilah base genep ditemukan dalam lontar yang merujuk pada periodesasi Bali sekitar 20 abad lalu. Dalam catatan base genep disebut dengan usabe.

Melalui catatan sejarah, ditemukan fakta bahwa bumbu-bumbu yang digunakan untuk membuat base genep memang terdapat di Pulau Bali, seperti cabai, bawang merah, bawang putih, lengkuas, kencur, dan lain-lain. Hanya saja, jika ada penambahan merica, pala, dan cengkih, bisa dipastikan rempah-rempah tersebut dibawa ke Bali lewat jalur perdagangan. Walaupun kini, memang sudah dikembangkan secara mandiri.

Kelezatan kuliner khas Bali menjadi daya tarik utama wisatawan untuk mampir. Kuliner di Bali memang dikenal dengan rasa yang kuat. Kebanyakan menggunakan base genep, tetapi citarasanya bisa berbeda-beda ketika sampai di lidah. Base genep menjelma menjadi kearifan lokal yang dilestarikan di Bali. Bumbu ajaib ini merupakan kunci pengalaman yang unik dalam menikmati hidangan khas Pulau Dewata.

Comments:

Leave a Reply

you may also like