Legitnya Sambaran Cabai ala Sate Petir Pak Nano


Source: Google Picture/viki nuri

Jogja memang dikenal punya citarasa mania dalam setiap kulinernya. Tapi, ada juga yang mengombinasikannya dengan sensasi pedas. Manis dan pedas kalau digabung rasa akan jadi lebih nikmat pastinya. 

Nah, salah satu menu kuliner pedas yang wajib dicoba kalau kamu ke Jogja adalah Sate Petir Pak Nano. Dari namanya sudah bisa dibayangkan bagaimana sensasi pedas yang bisa disantap di tempat makan ini. Lokasi Sate Petir Pak Nano ini ada di Jalan Ring Road Selatan Nomor 90, Menayu Kidul, Tirtonirmolo, Bantul. 

Menu yang disediakan di Sate Petir Pak Nano ini semuanya terbuat dari kambing. Mulai dari daging, jeroan, kepala, kaki, sampai tengkleng bisa dipesan di sini. Selain sate kambing, ada juga menu lain seperti tongseng kambing, gulai, dan nasi goreng kambing. Dan semua menu ini tentunya siap membakar lidah dengan kepedasannya. 


Source: Google Picture/oka deva

Tenang saja, level pedas di sini tidak disamaratakan. Pengunjung bisa memilih level pedasnya sendiri. Uniknya, Pak Nano memberi nama setiap levelnya menggunakan jenjang pendidikan. Dimulai dari level pedas terendah ada taman kanak, lalu SD, dan tertinggi ialah Profesor. Cabai yang digunakan Pak Nano sendiri adalah cabai rawit merah. Hm, pedasnya pasti nampol. 

Sebenarnya semua menu yang disuguhkan Pak Nano sangat patut untuk dicoba. Tapi, kalau hanya bisa mengonsumsi beberapa, sate kambing sepertinya tidak boleh absen dari pesanan. Sate kambing jadi salah satu menu yang bintang lima di Sate Petir Pak Nano. 

Sate ini dibuat dari daging kambing yang sebelumnya sudah dibumbui lebih dulu. Lalu dibakar secara tradisional sampai matang. Dagingnya empuk dengan aroma wangi dari rempah daging. Setelah matang, sate akan diberi bumbu kecap dan cabai. Rasa dari sate ini gurih, manis, bercampur dengan pedas yang menggelora di dalam mulut. 

Source: Google Picture/tandiyo rumekso

Tongseng kambing juga punya citarasa yang lezat. Kalau pesan tongseng, daging yang akan digunakan adalah daging sate yang sudah dibumbui tadi. Jadi, rasanya memang tidak kalah legit. Tapi, bisa juga memilih bagian kambing yang lain, seperti jeroan. 

Proses memasak di sini bisa dilakukan setiap porai atau bersama-sama, tergantung antrean. Saat ramai, biasanya akan dimasak dalam porsi banyak. Dan di akhir sebelum matang, pengunjung boleh mencicip. Jika belum sesuai pedasnya, bisa ditambahkan lagi. 

Harga setiap porso makanan di sini mulai dari Rp 25.000 saja, sangat terjangkau. Kamu bisa kemari mulai dari pukul 12 siang sampai pukul 7 malam. Atau jika kamu malas untuk bepergian, kamu bisa memesannya lewat ojek online.

Comments:

Leave a Reply

you may also like