Selamat Atas Kelahiran Anak Pertama Mahalini dan Rizky Febian


Kabar bahagia dari keluarga Rizky Febian dan Mahalini yang telah melahirkan anak pertamanya dengan sehat dan selamat pada 16 Februari 2025 di RS Bunda, Jakarta Pusat. Anak pertama Iky dan Lini merupakan seorang perempuan yang telah diberi nama “Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian”. Kehadiran buah hati tersebut menjadi kabar bahagia bagi kedua keluarga besar Iky dan Lini, termasuk Sule yang telah resmi menjadi Kakek.

6 Potret Mahalini Melahirkan Anak Pertama, Rizky Febian Ungkap Nama Buah Hati

Source: Instagram

Dalam unggahan Instagram, Iky itu menampilkan foto dirinya mendampingi Mahalini di ruang persalinan. "Bismillahirahmanirahim. Telah lahir buah hati kami, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian, dengan selamat walafiat pada tanggal 15 Februari 2025," tulis Rizky Febian. "Selamat datang little star. Semoga kelak menjadi anak yang berbakti, salehah, dan memberikan berkah untuk orang banyak ya nak. Mohon doanya semuanya," lanjutnya.

6 Potret Mahalini Melahirkan Anak Pertama, Rizky Febian Ungkap Nama Buah Hati

Source: Instagram

Mahalini melahirkan pas seperti HPL yaitu bulan Februari 2025 dengan metode caesar, baik Mahalini maupun bayinya dalam keadaan sehat. Kabar bahagia ini diumumkan langsung oleh Rizky Febian melalui media sosialnya. Keluarga kecil tersebut juga mengucapkan syukur dan harapan yang disampaikan melalui keterangan unggahan Instagram yang langsung disambut dengan doa dan ucapan selamat dari penggemar serta rekan selebriti.


6 Potret Mahalini Melahirkan Anak Pertama, Rizky Febian Ungkap Nama Buah Hati

Source: Instagram

Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar juga memberikan dukungan sebagai sahabat dengan menjenguk Rizky dan Mahalini di Rumah Sakit. Mereka mengabadikannya melalui potret yang diunggah di akun Instagram Thariq juga Aaliyah. Selamat kepada Rizky dan Mahalini .atas kelahiran baby Selina!

Comments:

Leave a Reply

you may also like